
IntelNedia – Pemerintah Kabupaten Bogor telah menyampaikan Rancangan Perda tentang Perubahan APBD (RAPBD Perubahan) Tahun Anggaran 2025 dalam Rapat Paripurna di DPRD Kabupaten Bogor, Cibinong, Jawa Barat, pada Kamis (31/7/2025) sore.
Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara, mengatakan Rancangan APBD Perubahan Tahun Anggaran 2025 ini sudah dibahas di Badan Anggaran.
“Sampai hari ini masih ada defisit lebih dari Rp 500 miliar atau setengah triliun.
Tentu mudah-mudahan pembahasan Minggu depan bisa terselesaikan,” kata Sastra di Cibinong, Jumat (1/8/2025).
Untuk mengatasi defisit ini, Badan Anggaran (Banggar) akan membahas skala prioritas mana yang akan segera diselesaikan dari usulan pemerintah.
“Nanti kita lihat mana skala prioritas Pemkab Bogor, yang segera kita setujui bersama,” ujarnya.
Sastra menambahkan sektor pendidikan, kesehatan dan infrastruktur menjadi fokus utama APBD Perunahan 2025.
(TribunNewsDepok)