
IntelMedia – Anggota DPRD Kabupaten Bogor dari fraksi Gerindra, Nurunnisa Setiawan, mendesak Pemerintah Kabupaten Bogor untuk segera menangani kerusakan infrastruktur, khususnya jembatan yang terputus akibat diterjang banjir bandang.
Menurutnya, ada tiga jembatan yang saat ini tidak dapat diakses oleh warga karena hancur diterjang banjir.
Tiga jembatan yang dimaksud antara lain Jembatan Pondok 10 di Desa Tugu Utara, Jembatan Hankam yang menghubungkan Desa Leuwimalang dan Desa Jogjogan, serta Jembatan Cijulang yang menghubungkan Desa Kopo dan Desa Cipayung.
“Semuanya merupakan akses penting bagi warga, khususnya untuk anak-anak yang bersekolah, dan tidak kalah pentingnya, jembatan-jembatan ini juga merupakan jalur wisata,” ujar Nurunnisa saat mengunjungi Jembatan Cijulang di Desa Cipayung, Senin (3/3/2025).
Nurunnisa berharap agar Pemerintah Kabupaten Bogor segera memasang jembatan sementara agar akses warga, terutama untuk keperluan wisata, bisa kembali dilalui demi mendukung keberlangsungan ekonomi masyarakat.
Selain kerusakan jembatan, ia juga menyebutkan bahwa beberapa tempat ibadah saat ini masih dalam tahap inventarisasi oleh pihak berwenang.
“Mudah-mudahan ini juga bisa segera ditangani, mengingat saat ini umat muslim sedang menjalankan ibadah puasa dan tarawih,” pungkasnya.
Selain itu, Nurunnisa menambahkan bahwa beberapa sarana pendidikan juga terendam banjir. “Ini juga harus menjadi perhatian serius dari pemerintah,” tegasnya
. (Pakar)